Gecko Jowo

Berbagi ilmu dan pengalaman bersama di bidang teknologi

Blackberry DTEK50, Smartphone Teraman di Dunia

Smartphone_teraman_di_dunia
Kali ini admin membuat artikel tentang Info Menarik seputar dunia teknologi, ini artikel pertama admin tentang Info Menarik yang membuat perubahan sejarah dunia smartphone haha, BlackBerry pada umumnya. Artikel ini admin buat dari beberapa kumpulan info dan referensi terbaru.
Blackberry yang memiliki Os sendiri yaitu BB Os itu mengalami kemunduran dan tidak mendapatkan kemajuan setelah berkembangnya Os Android yang memiliki pangsa Pasar terbanyak di dunia. Akhirnya Blackberry membuat smartphone dengan OS Android yang katanya nih teraman di Dunia. Ok, simak info berikut

BlackBerry membuat terobosan baru dengan membuat smartphone buatan perusahaan BlackBerry limited Canada ini memiliki Os Android, bukan BB Os lagi sob, mengapa Os Android ? karena yang admin jelaskan tadi diatas, bahwa BB Os kalah dengan yang lain atau kasarannya anjlok hehe. BB Android pertama Blackberry Priv yang dibanderol dengan harga 10 juta di indonesia, wow sangat mahal ya haha, tapi jangan salah sangka sob, walaupun harga mahal tetapi di lengkapi dengan fitur dan kelebihan yang berbeda dari yang lain. Admin sekarang tidak akan membahas tentang BlackBerry Priv, tapi Blackberry DTEK50, Blackberry Androdi yang terbaru yang katanya di klaim oleh pihak Blackberry itu sendiri sebagai smartphone yang teraman di dunia, tapi ngga di akhirat haha.

Ucapan chief Operating Officer and general Manager Devices Blacberry Ralph Pini yang di kuitp oleh Liputan6 pada Rabu 27/7/206 "Kami benar-benar memerhatikan privasi konsumen. Karenanya kami bisa memiliki fitur keamanan dan rivasi yang ada di smartphone Android terbaru kami. DTEK50 menggabungkan keamanan dan fitur konektivitas BlackBerry dengan ekosistem Android yang kaya"

Fitur keamana BB DTEK50 ini meliputi hadirnya aplikasi bawaan BlacBerry seperti BB Hub, BB Calender dan BB Spark. Smartphone ini juga dibekali tombol serbaguna yang dulunya ada di BlackBerry jaman dulu. Tombol tersebut dapat dikostumisasikan untuk membuka aplikasi atau program yang disukai dan paling sering digunakan pengguna atau istilahnya favorite sob. Blackberry juga telah memodifikasi Android dengan teknologi buatan mereka sendiri yang dulunya dikembangkan di smatphone BlackBerry 10 sehingga lebih aman. Juga BB telah berkomitmen untuk memberikan layanan yang baik seperti service update yang cepat untuk memberikan patch security segera mungikin setelah diluncurkan.

Untuk menambah kecanggihan BB ini, perusahaan BlackBerry telah menambahkan software bernama Scott McCarthy yang mampu membantu pengguna untuk meningkatkan keamanan perangkatnya. Software ini akan memeberikan masukan dan notifikasi pada pengguna sebelum memberikan persetujuan pada aplikasi  alin yang hendak menggunakan fitur perangkat seperti microphone, kamera dan lokasi. Aplikasi ini sev=belumnya telah ada di BlackBerry Android pertama yaitu Priv.

Kenapa Blackberry menamainya DTEK50 ? Salah satu eksekutif BlackBerry menerangkan bahwa perusahaan sengaja menamai DTEK50 untuk menonjolkan aplikasi kemanan Scott McCarthy itu.
Spesifikasi BlackBerry DTEK50 telah menggunakan Androdi Versi 6.0 Marshmallow yang telah digabungkan dengan keamanan, privasi dan produktivitasnya, atau istilahnya dirakit sendiri sob haha. RAM 3 Gb  sob, sangat gede untuk smartphone sekarang sehingga smartphone ini akan terasa aman untuk digunakan dan kenceng prosesnya. Memori internal 16 Gb  serta support memori external hingga 2 TG.

Layar 5,2 inch yang pas di pegang dan di kantong, cukup untuk bermain game dan nonton video haha, dilapisi anti gores, buat ngerajang cabe sama bawang mungkin bisa haha. Kualitas layar jangan ditakutkan sob, layarnya sudah Full HD resolusi 1920 x 1080 424 pp.
Prosessor Qualcomm Snapdragon 617 yang clockspeednya cepat juga ketika kamu main pakai prosessor ini akan terasa cepatnya, ti usah khawatir sob, kalau ingi bermain game, menjalankan aplikasi berat juga buat multitasking, prosessor ini merupakan saingan berat MediaTek sob.

Kualitas kamera juga bagus sob, sudah tau kan bagaimana kualitas penangkapan gamabr menggunakan smartphone vendor Blackberry ? Blackberry DTEK50 ini telah terpasang kamera belakang 13 MP serta dual tone flash, katanya sih diklaim tidak kalah dengan kamera DSLR haha, coba buktikan sob, makanya coba smartphone ini agar tidak penasaran. oh iya kamera depan 8 MP , bagi yang suka selfie, haha coba smartphone ini, tak kalah keren kamera depan ada fiture selfie flash dengan fixed-focus, f22.84 serta lensa wide angle / field of view.

Sebagai smartphone Android, tentunya smartphone ini dapat membuka Google Play Store dan dapat mengunduh ribuan aplikasi juga terdapat aplikasi google bawaan lainnya. Jangan khawatir pokoknya kalau sudah menggunakan Os Android, kamu dapat menejelajah dunia dengan luas, dengan fitur-fitur yang banyak dan keren. kamu juga dapat mengembangkannya sendiri.

Harga ?, Smartphone ini dihargai dengan harga sekitar 4 jutaan, harga terjangkau untuk yang punya uang haha, admin sendiri ngga punya uang, HP masih jadul Os Symbian haha. Pokoknya harga sangat terjangkau dan pas bagi kamu sob, cocok lo bagi usahawan dan pebisinis yang menjaga keamanan dan privasi mereka. Produk ini telah dijual dengan sistem pre-order mulai hari Selasa, 13 September 2016 di sejumlah negara seperti Kanada terutama, Prancis, Italia dan Amerika. Indonesia kapan sob ? hahaha
Tag : Info Menarik
0 Komentar untuk "Blackberry DTEK50, Smartphone Teraman di Dunia"

Back To Top